Friday, March 31, 2017

makalah pkn dampak globalisasi



KATA PENGANTAR
Puji syukur kehadirat Allah SWT karena atas rahmat dan karunia-Nya, saya dapat menyelesaikan makalah yang berjudul “Pengaruh negatif globalisasi yang terjadi di sekitar lingkungan” Adapun tujuan dari penyusunan makalah ini adalah untuk memenuhi tugas pendidikan pancasila dan kewarganegaraan di semester 2, semoga makalah ini dapat berguna untuk teman-teman pelajar pada umumnya.
Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada selaku guru pendidikan pancasila dan kewarganegaraan atas bimbingan dan pengarahannya selama penyusunan makalah ini serta pihak-pihak yang telah membantu dan tidak dapat disebutkan satu per satu.
Saya juga menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu saya sangat membutuhkan kritik dan saran yang sifatnya membangun dan pada intinya untuk memperbaiki kekurangan-kekurangan agar dimasa yang akan datang lebih baik lagi.


                                                                                                                   
Bontang, 23 Maret 2017

Fitriani











DAFTAR ISI
Kata pengantar……………………………………………………………………… 1
Daftar isi……………………………………………………………………………. 2
BAB 1 : Pendahuluan………………………………………………………………. 3
1.1  Latar belakang………………………………………………………….. 3
1.2  Permasalahan…………………………………………………………… 3
1.3  Tujuan…………………………………………………………………... 3
1.4  Metode pengambilan data……………………………………………… 3
BAB 2 : Pembahasan………………………………………………………………. 4-6
A.    Pengertian  globalisasi…………………………………………………... 4
B.     Perubahan yang terjadi dilingkungan sekitar…………………………… 4-6
C.     Mengapa itu terjadi?................................................................................. 6
D.    Sumber penyebab terjadinya…………………………………………… 6
BAB 3 : Penutup…………………………………………………………………… 7
DAFTAR PUSTAKA………………………………………………………………            8














BAB  1
PENDAHULUAN
1.1  LATAR BELAKANG
Makalah ini dibuat guna memenuhi tugas yang diberikan oleh guru Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, sebagai tugas tagihan individu disemester 2 ini.

1.2  PERMASALAHAN
1.      Perubahan apa yang terjadi akibat globalisasi di lingkungan sekitar tempat tinggal?
2.      Mengapa hal itu bisa terjadi?
3.      Apa sumber penyebab terjadinya hal itu?
1.3  TUJUAN
menyadari sejak dini pengaruh-pengaruh globalisasi yang tidak disadari dan mulai terjangkit pada diri, dan dapat menyaring apa saja yang dibawa oleh globalisasi kepada masing-masing individu.
1.4  METODE PENGAMBILAN DATA
1.      Pencarian materi di internet.
2.      Dengan mengamati lingkungan sekitar.















BAB 2
PEMBAHASAN
A.    PENGERTIAN GLOBALISASI
Globalisasi adalah proses integrasi internasional yang terjadi karena pertukaran pandangan dunia, produk, pemikiran, dan aspek-aspek kebudayaan lainnya.
Menurut asal katanya, kata "globalisasi" diambil dari kata global, yang maknanya ialah universal. Achmad Suparman menyatakan Globalisasi adalah suatu proses menjadikan sesuatu (benda atau perilaku) sebagai ciri dari setiap individu di dunia ini tanpa dibatasi oleh wilayah.
Pengertian Globalisasi menurut para ahli:
  • Thomas L. Friedman : Globalisasi memiliki dimensi idiology dan tekhnologi. Dimensi tekhnologi yaitu kapitalisme dan pasar bebas, sedangkan dimensi tekhnologi adalah tekhnologi informasi yang telah menyatukan dunia .
  • Malcom Waters : Globalisasi adalah sebuah proses sosial yang berakibat bahwa pembatasan geografis pada keadaan sosial budaya menjadi kurang penting, yang terjelma didalam kesadaran orang .
  • Emanuel Ritcher: Globalisasi adalah jaringan kerja global secara bersamaan menyatukan masyarakat yang sebelumnya terpencar – pencar dan terisolasi kedalam saling ketergantungan dan persatuan dunia.
  • Martin Albrown: Globalisasi menyangkut seluruh proses dimana penduduk dunia terhubung ke dalam komunitas dunia tunggal, komunitas global .
  • Laurence E. Rothenberg : Globalisasi adalah percepatan dan intensifikasiinteraksi dan integrasiantara orang-orang, perusahaan, dan pemerintah dari negarayang berbeda.
  • Selo Soemardjan : globalisasi adalah suatu proses terbentuknya sistem organisasidan komunikasi antarmasyarakat di seluruh dunia. Tujuan globalisasi adalahuntuk mengikuti sistem dan kaidah-kaidah tertentu yang sama misalnya terbentuknya PBB, OKI
  • Scholte: Globalisasi diartikan sebagai meningkatnya hubungan internasional.Dalam hal ini masing-masing negara tetap mempertahankan identitasnya masing-masing, namun menjadi semakin tergantung satu sama lain.
  • KESIMPULAN: Globalisasi secara singkat adalah ” Sebuah proses dimana antar individu / kelompok menghasilkan suatu pengaruh terhadap dunia “

B.     PERUBAHAN YANG TERJADI DI LINGKUNGAN SEKITAR
Perubahan yang terlihat nyata adalah perubahan sikap yang di perlihatkan oleh setiap orang di lingkungan sekitar saya.
1.      Anak-anak dilingkungan sekitar rumah saya lebih memilih bermain gadget, ketimbang memainkan permainan yang membuat mereka bergerak, dan dapat bersosialisasi dengan anak lainnya. Mereka terlihat duduk di teras-teras rumah sambil menggenggam gadget mereka, dan duduk statis tanpa berbicara. Focus pada gadget masing-masing.
2.      Bahkan dampak globalisasi juga menjangkit para ibu-ibu, bahkan ibu saya sendiri, ibu saya sekarang tengah menyukai sereial televisi india yang ditayangkan oleh salah satu stasiun tv Indonesia, akibatnya saat melakukan sebuah pekerjaan, ibu saya terkadang fokusnya diambil oleh tayangan tersebut, dan bahkan akan terpaku didepan tv dan menunda pekerjaan lainnya.
3.      Saya sering sekali melihat orang yang megendarai mobil bahkan motor sambil menggunakan handphone mereka, hal ini merupakan sikap yang sangat berbahaya dan juga melanggar peraturan berlalu lintas, dan tentu saja dapat menyebabkan kecelakaan, karena hal ini dapat mengalihkan focus pengendara.
4.      Teman-teman saya sekarang ini banyak sekali yang menggandrungi music dan film dari luar negeri terutama yang berbau western dan Korean, dan mereka cenderung menganggap music daerah itu tidak asyik dan ketinggalan jaman.
5.      Pada saat kemah pramuka sebagian besar teman-teman lebih memilih asyik tenggelam dengan handphone mereka masing-masing, dan cenderung mengabaikan teman-teman lain yang ada disekitar mereka.
6.      Saya banyak melihat dan mendengar motor yang kenalepotnya di modifikasi sedemikian rupa, sehingga menjadi rebut. Hal ini sangat tidak baik dilakukan karena tidak memenuhi SNI dan mengganggu pengguna jalan yang lainnya, tapi kebanyakan mereka malah menganggap itu adalah hal yang gaul.
7.      Dilingkungan sekitar saya dan bahkan disekolah banyak teman-teman yang menggunakan bahasa kasar dengan bahasa inggris, dan bahkan mereka sering mengucapkan bahasa kasar dari daerah tertentu, mereka menggunakannya setiap hari dan menjadi kebiasaan, mereka tetap menggunakannya meski sudah tahu artinya.
8.      Saya sekarang sering melihat murid yang mengenakan seragam sekolah merokok dengan teman-temannya, dan bahkan mereka juga merokok ketika mereka membawa kendaraan bermotor. Sebagai seorang murid seharusnya mereka lebih tahu bahaya dari rokok itu, tetapi mereka tetap melakukannya.
9.      Saya sangat sering melihat para wanita muda hingga wanita yang berusia tanggung, mengenakan pakaian yang sangat minim, mereka melakukannya karena ingin dianggap cantik, dan terlihat seksi. Jika hal ini banyak terjadi maka wajar saja kasus pemerkosaan semakin meningkat, dan para wanita itu sendiri yang mengundang orang untuk memerkosa mereka.
10.  Acara malam minggu adalah acara yang paling diimpikan oleh setiap “pasangan” yang belum resmi alias masih pacaran. Malam minggu seharusnya menjadi waktu berharga untuk berkumpul bersama keluarga, bukannya untuk mojok di tempat-tempat gelap.
11.  Dengan adanya kemajuan teknologi sekarang ini, banyak teman-teman yang malas membaca buku secara langsung, mereka lebih suka membaca secara online. Hal ini mengakibatkan mereka, tidak bisa menjaga dan mnghargai apa yang mereka baca, setelah dibaca akan langsung dihapus.
12.  Dengan adanya kemajuan teknologi, saya sendiri lebih senang menggunakan blender saat harus menghaluskan bumbu yang banyak, ketimbang mengguanakan cobekan, atau tumbukan. Hal ini mengakibatkan saya mau tidak mau harus menggunakan cobekan disaat blender rusak, dan hal itu sangat melelahkan karena saya tidak terbiasa.
13.  Teman saya ketika SMP terlibat pergaulan bebas, dan oleh karena itu dia hamil di luar nikah. Karena itu dia harus putus sekolah, dan harus menikah diusia muda, dan harus menjadi seorang ibu. Terakhir saya mendengar kabar anaknya sudah berusia sekitar 2 tahun.
14.  Teman saya ketika SD terlibat pergaulan bebas, dan dia juga diduga keras menggunakan obat-obatan terlarang, ketika disekolah dia selalu mempengaruhi teman-teman dan menunjukan apa yang dia lakukan dengan bangga. Belum tamat sekolah dia harus menghentikan sekolahnya, dan sampai sekarang saya tidak pernah mendengar kabarnya.

C.    MENGAPA ITU TERJADI?
Hal ini terjadi karena setiap orang menerima mentah-mentah apa yang dibawa oleh arus globalisasi, tanpa menyeleksinya terlebih dahulu apakah sesuai dengan identitas nasional kita atau tidak, dan juga hal ini terjadi karena pola pikir anak muda yang sangat mudah dipengaruhi dan juga labil, mereka menganggap jika tidak melakukan hal ini akan dianggap kuno/ketinggalan jaman, dan mereka merasa dengan melakukan hal tersebut mereka lebih mudah untuk berkumpul dan diterima di teman-temannya.
Dan dalam hal teknologi informasi, para kaula muda cenderung bersikap KEPO alias ingin tahu segalanya, maka oleh sebab itu mereka selalu terjebak dengan smartphone mereka, dan mengabaikan dunia nyata yang ada disekitarnya.

D.    SUMBER PENYEBAB TERJADINYA
a.      Faktor Ekstern
Faktor Ekstern munculnya globalisasi berasal dari luar negeri dan perkembangan dunia. Faktor tersebut sebagai berikut.
1) Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknology (Iptek).
2) Penemuan sarana komunikasi yang semakin canggih.
3) Adanya hasutan dari teman-teman.
b. Faktor Intern
Faktor intern munculnya globalisasi berasal dalam negeri. Berikut faktor-faktor intern tersebut.
1) Kebebasan pers.
2) Adanya sifat konsumtif yang semakin hari semakin meningkat.
3) Ingin merasa gaul, dan tidak mau dianggap gaptek.
4) Ingin diterima dikomunitasnya, dengan memenuhi syarat yang tidak lazim.



BAB 3
PENUTUP
3.1  SIMPULAN
Pengaruh globalisasi semakin hari semakin meluas dan tidak dapat dibendung dan dicegah, dan pengaruh globalisasi masuk disetiap sendi-sendi kehidupan kita, pengaruh itu menyusup bagaikan air yang terserap oleh kain. Namun kita dapat menyaring hal-hal yang dibawa oleh dampak globalisasi itu apakah sesuai dengan kebudayaan nasional kita atau malah melenceng dari itu, bahkan ada yang melanggar norma-norma dan bahkan melanggar hukum yang berlaku di Indonesia.
Globalisasi sesungguhnya tidak hanya memberikan dampak negative saja, tetapi juga memberikan dampak positif. Berikut beberapa dampak secara umum :
Dampak Positif Globalisasi :
  1. Pembangunan semakin banyak
  2. Semakin cepat dan mudahnya komunikasi.
  3. Peningkatan pada ekonomi menjadi lebih produktif, efektif, dan efisien
  4. Turisme dan pariwisata meningkat
  5. Informasi dan ilmu pengetahuan mudah didapatkan.
  6. Taraf hidup dari masyarakat meningkat.
  7. Memacu meningkatkan kualitas diri.
  8. Kemudahan dalam transportasi.
Dampak Negatif Globalisasi :
  1. Sikap solidaritas atau kepedulian, gotong royong, kesetiakawanan berkurang.
  2. Kreativitas menurun karena individu kebanyakan bersikap konsumtif.
  3. Budaya atau adat bangsa akan terkikis.
  4. Informasi tidak terkendali dan tidak tersaring.
  5. Perusahaan dalam negeri akan kalah saing dengan perusahaan luar negeri, hal ini mengakibatkan perusahaan dalam negeri sulit berkembang.
  6. Perilaku dan sikap buruk banyak bermunculan.
  7. Tenaga tani berkurang.
  8. Sikap ala kebarat-baratan menjadi gaya hidup dan mudah terkontaminasi.
  9. Munculnya sikap individualisme.
3.2  SARAN
sebagai warga Negara yang baik, dan sebagai pelajar yang baik, karena kita sudah mengetahui dampak-dampak yang ditimbulkan oleh globalisasi hendaknya kita lebih peka dan dapat memproteksi diri, juga dapat menghimbau orang-orang disekitar kita mengenai dampak globalisasi, yang semakin merasuk kedalam kehidupan kita. Sehingga kita dapat menyerap dampak positif dari globalisasi, tanpa harus kehilangan budaya nasional yang kita punya, seharusnya apa yang kita punya semakin kuat, seperti akar yang menghujam perut bumi.


DAFTAR PUSTAKA
http://globalztion.blogspot.co.id/2015/03/makalah-globalisasi.html
http://gherynatongga.blogspot.co.id/2012/04/makalah-globalisasi.html